Welcome to the Hymotion news site!

Join & write to build impactful stories

Today: 31/12/2023

1 tahun ago
0 views

Contoh Kalimat Menawarkan Produk Dan Caranya Yang Cocok Untuk Promosi

Contoh Kalimat Menawarkan Produk

Membangun usaha  ada sisi mudah dan sulitnya.  Sehingga naik turunnya usaha pebisnis harus siap. Hal yang utama dari bisnis selain modal adalah pemasaran. Jadi, tidak hanya memberikan jasa atau produk yang berkualitas saja, namun juga bagaimana cara pemasaran yang baik. Berikut beberapa contoh kalimat menawarkan produk. Tentunya ini sangat cocok untuk melakukan promosi, simak lengkapnya cara beserta contohnya berikut ini:

Berikut Contoh Kalimat Menawarkan Produk

Contoh Kalimat Menawarkan Produk

1. Memakai Kalimat Persuasif

Hal pertama yang harus diperhatikan saat membuat kalimat penawaran adalah usahakan menggunakan kalimat persuasif atau ajakan. Pasalnya kalimat persuasif bisa membuat calon konsumen merasa untuk diharapkan membeli atau mencoba barang atau jasa tersebut. Tidak hanya itu olah bentuk kalimatnya jadi kalimat yang menarik juga. 

Adapun contoh kalimat menawarkan produk dengan menggunakan kalimat persuasif misalnya “Ayo, cobain varian terbaru dari kami, hanya di outlet A”. Atau bisa juga dengan kalimat seperti ini “Mari, ajak teman atau gebetan ke Resto A untuk cobain menu terbaru kami” dan sebagainya. Pemilik bisnis bisa menyesuaikan dengan jasa atau barang yang hendak dipromosikan.

2. Menggunakan Kata Segera

Sebagai contoh kalimat menawarkan produk atau jasa bisa diawali dengan menggunakan kata Seketika atau segera. Berikan kata imbuhan tersebut untuk menarik target pasar agar segera menjadi konsumen. Pasalnya kedua kata tersebut mengandung arti agar seseorang yang membaca sesegera mungkin melakukan pembelian baik barang atau jasa.

Untuk contoh kalimatnya bisa seperti ini “Segera, dapatkan diskon hingga 50% untuk pembelian diatas 200k saja”. Atau bisa juga kalimat tersebut untuk menarik perhatian dengan memberikan hadiah dalam jangka waktu terbatas. Misalnya “Dapatkan diskon 30% sampai tanggal 31 Januari, terbatas untuk 50 pelanggan pertama”.

3. Menggunakan Imbuhan Kata Baru 

Saat ingin mempromosikan suatu barang atau produk baru, tentunya pemilik harus bisa mengenalkan dan menarik perhatian orang terhadap produk tersebut. Maka berikan imbuhan kata baru atau terbaru, terupdate. Pasalnya orang cenderung akan tertarik dengan sesuatu hal yang baru.

Contoh kalimat yang bisa menggunakan imbuhan kata baru tersebut adalah seperti “ayo beli produk tas terbaru yang limited edition ini”. Atau bisa juga dengan “Rasakan pengalaman terbaru menikmati lezatnya ayam bakar dengan suasana asri di Resto A”. Selain itu bisa juga dengan “Produk pertama di Kota A yang wajib kalian coba segera”

4. Menyisipkan Kata Gratis 

Kata Gratis memang banyak menarik pembaca dan pengunjung suatu tempat. Pasalnya siapa yang tidak menyukai barang gratisan. Jadi, tidak heran jika kata ini akan selalu terselip pada kalimat-kalimat promosi di beberapa barang atau jasa. Maka dari itu kata ini memang cocok dijadikan contoh kalimat menawarkan produk. 

Kata ini memang bertujuan untuk membuat pembaca terkesan mendapatkan tambahan fasilitas. Misalnya “Beli baju disini ini, gratis aksesoris tambahan yang lucu”. Selain itu, bisa juga dengan kalimat yang biasa dijumpai pada marketplace online “Belanja minimal 500k bisa dapatkan voucher belanja 50k”. Tidak hanya itu bisa juga dengan “Beli sekarang, gratis 1 botol minuman dingin”

5. Memaksimalkan Keunggulan Produk

Untuk membuat kalimat menawarkan produk yang tepat selain menggunakan kalimat persuasif dengan kata tambahan seperti gratis, segera dan lain sebagainya. Jangan lupa juga mencantumkan kelebihan produk atau jasa yang dimilikinya. Tentunya dengan mencantumkan keunggulan akan membuat orang lebih tertarik untuk membelinya. 

Demikian itu beberapa contoh kalimat menawarkan produk. Tentunya dengan kalimat yang tepat produk pasti akan dilirik banyak calon konsumen. Selain itu, juga dengan kalimat ajakan yang tepat pasti banyak orang yang penasaran dan mulai mencoba produk tersebut. Pastikan kalimat promosi yang digunakan sesuai target marketnya.

Baca juga: Begini Cara Memasang Backlink di Blog Sesuai Jenisnya