Youtube merupakan aplikasi streaming populer dunia yang menawarkan berbagai konten menarik lebih lengkap dan praktis. Setiap pemutaran video menggunakan kuota. Akan terjadi kendala saat keadaan kuota tinggal sedikit atau sinyal hilang. Tentu saja solusinya adalah dengan mengunduh video tersebut. Jangan khawatir tentang hal ini, karena ada aplikasi download video Youtube tercepat.
Di dalam aplikasi Youtube sendiri, sudah tersedia fitur download. Namun hasil download dari Youtube, memiliki batas penyimpanan 30 hari dan tidak bisa disimpan dalam memori ponsel. Selain itu jika akun Youtube bukan premium, terdapat beberapa konten yang tidak bisa diunduh. Solusinya dengan men-download video menggunakan aplikasi berikut:
1. Aplikasi Savefrom.net
Aplikasi download video Youtube tercepat, terbaik dan populer adalah aplikasi Savefrom.net. Sangat mudah menggunakan aplikasi ini, karena bisa dilakukan melalui komputer dan ponsel. Terdapat pilihan ukuran kualitas video yang ingin didownload, sehingga tidak perlu cemas ketika ruang penyimpanan hampir penuh.
Cara menggunakannya adalah dengan menyalin link tautan yang akan diunduh. Kemudian, menempelkannya pada kotak dialog yang telah disediakan oleh Savefrom.net. Selanjutnya, pilih kualitas video yang ingin didownload dan klik “OK.” Tunggu beberapa saat hingga video telah berhasil diunduh.
2. Aplikasi TubeMate
Aplikasi TubeMate tidak diragukan lagi kecepatan mendownload video Youtube. Dengan interface yang menarik dan mudah digunakan, membuat aplikasi ini sangat populer. Resolusi video yang bisa diunduh pun beragam, mulai dari 144p sampai Full HD 1080p. Format video juga mempunyai beberapa pilihan, mulai dari AAC, ALV dan MP4.
Memakai aplikasi TubeMate sangat gampang, yakni dengan mengunduh di Google Playstore dan diinstal pada perangkat ponsel. Saat mendownload, terdapat menu untuk menghentikan, membatalkan, dan melanjutkan unduhan. Kelebihan lainnya dalam aplikasi ini adalah adanya ubah format video menjadi MP3 Media Converter.
3. Aplikasi KeepVid
KeepVid merupakan salah satu aplikasi cepat dan tergolong ringan untuk download video Youtube dari aplikasi unduhan lainnya. Selain Youtube, aplikasi KeepVid juga dapat mengunduh berbagai konten dari platform lain, seperti Instagram, Tumblr, Facebook, Dailymotion, Vimeo dan lainnya. Dengan tampilan user interface yang menarik, menjadi suatu kelebihan tersendiri dibanding aplikasi lain.
4. Aplikasi VidMate
Aplikasi tergolong cepat selanjutnya adalah VidMate dan juga merupakan penggabungan antara SnapTube dan TubeMate. Fitur yang menarik dari aplikasi ini adalah dilengkapi oleh browser bawaan untuk mengunduh Youtube dan beragam platform lain. Dengan user interface lebih mudah dipahami untuk digunakan. Apalagi terdapat rekomendasi video pada halaman utama.
5. Aplikasi Dentex Youtube Downloader
Bagi yang ingin mendownload video Youtube, aplikasi Dentex Youtube Downloader bisa digunakan. Ukuran aplikasi ringan dan super kecil, dengan tampilan layar desain minimalis, dengan kecepatan download benar-benar tercepat. Menariknya dari aplikasi ini adalah bisa mengunduh video yang berukuran hingga lebih dari 2 GB dengan resolusi berbeda-beda.
6. Aplikasi Youtube Go
Tampilannya mirip seperti Youtube. Seperti namanya, aplikasi ini bisa mendownload video dari Youtube. Ukurannya tergolong ringan dan aplikasi ini menyediakan berbagai pilihan resolusi yang ingin diunduh untuk dimasukkan ke dalam galeri. Video yang telah diunduh juga dapat diberikan kepada teman secara offline.
7. Aplikasi VideoBuddy
Aplikasi ini menawarkan berbagai pilihan resolusi dengan proses download sangat cepat. Selain download, aplikasi ini menyematkan integrated browser yang berfungsi untuk mencari video dengan leluasa. Saat menonton video, pengguna bisa sambil mengunduh konten yang diinginkan.
Jika mencari aplikasi download video Youtube tercepat, bisa memilih salah satu dari 7 aplikasi di atas. Video yang diunduh akan dapat diputar secara offline, sehingga tidak akan memakan kuota. Selain mudah digunakan, rata-rata aplikasinya memiliki user interface yang keren dan menarik.
Baca Juga: Bagaimana Cara Menghasilkan Uang dari TikTok? [8 Ide Terbaik]