Jangan salah, memilih asuransi jiwa di Indonesia terkadang menjadi hal yang memerlukan banyak pertimbangan. Pasalnya, ada beberapa aspek dari asuransi yang harus dipikirkan secara matang.
Terlebih, setidaknya ada 139 perusahaan asuransi yang sudah mendapat izin dari OJK (Otoritas Jasa Keuangan) di Indonesia. Tentu saja, hal tersebut menjadi hal yang membingungkan bagi sebagian orang untuk memilih produk asuransi jiwa.
Namun tenang saja! Pada artikel ini, kami akan membahas secara lengkap apa saja daftar-daftar perusahaan asuransi yang menyediakan produk asuransi jiwa terbaik. Hal tersebut bertujuan agar memudahkan semua calon pengguna menemukan, mana perusahaan yang menawarkan pelayanan asuransi paling pas.
Daftar Asuransi Jiwa di Indonesia
Sebagai informasi, asuransi jiwa di Indonesia adalah sebuah layanan untuk masyarakat yang bisa digunakan untuk memberikan kenyamanan dan perlindungan saat terjadi kerugian secara finansial. Kerugian tersebut mencakup hilangnya pendapatan seseorang dan anggota keluarga meninggal yang menjadi tulang punggung.
Akan tetapi memilih asuransi jiwa di Indonesia tidak bisa sembarangan. Pasalnya, setiap pengguna wajib mengetahui apa saja benefit dari setiap perusahaan asuransi. Baiklah, untuk mengetahui perusahaan yang memberikan pelayanan pas terkait kebutuhan Anda, simak daftarnya di bawah ini.
1. Prudential
Cek asuransi jiwa Prudential sekarang yang telah berdiri dari tahun 1995 ini. Dikelola oleh perusahaan PT. Prudential Life Assurance atau Prudential Indonesia, mereka juga menjadi salah satu cabang dari perusahaan Prudential plc di Inggris. Tentu saja, kualitas dan kredibilitas dari perusahaan asuransi ini sangat baik.
Terlebih di tahun 2020 lalu, Prudential menjadi salah satu perusahaan asuransi jiwa terbaik yang dapat memberikan manfaat dari kerugian finansial seseorang, seperti menanggung kerugian dari anggota keluarga yang meninggal karena kecelakaan atau sakit, menjaga kesehatan tubuh, menjamin masa tua, bahkan memberikan perlindungan khusus untuk para keluarga.
Dengan hadirnya asuransi jiwa di Indonesia ini, Prudential bisa memberikan proteksi sekaligus investasi untuk para nasabahnya. Premi asuransi jiwa dari Prudential mulai dari Rp 300 ribu/ bulan. Adapun beberapa jenis asuransi jiwa yang ditawarkan oleh Prudential, seperti:
- PRUCinta (premi Rp 300 ribu – Rp 3 juta)
- PRULink Term Syariah
- PRUMy Child (premi Rp 400 ribu)
- PRUCritical Benefit 88
Baca Juga: Asuransi Kesehatan Selain BPJS
2. Allianz
Allianz adalah salah satu perusahaan penyedia layanan asuransi terbaik dari segi perlindungan kesehatan dan juga manajemen aset. Perusahaan ini telah didirikan dari tahun 1890 di negara Jerman.
Adapun Allianz Life yang fokus bergerak di bidang asuransi kesehatan, jiwa, dana pensiun, dan juga syariah. Salah satu pilihan produk andalan dari perusahaan ini adalah asuransi jiwa yang menawarkan premi sesuai dengan kebutuhan para nasabah.
Asuransi jiwa dari Allianz memberikan manfaat yang sangat pasti apabila tertanggung masih hidup di akhir asa asuransi. Manfaat tersebut mencakup pemberian santunan untuk salah satu dari 77 penyakit kritis, santunan jiwa apabila meninggal karena kecelakaan atau bukan kecelakaan. Kelebihan dari asuransi jiwa ini, seperti:
- Perusahaan memiliki tingkat solusi yang tinggi dalam membayarkan klaim
- Memberikan pelayanan terbaik
- Proses pengajuan dan pembayaran yang cepat
- Pilihan premi yang murah
Selain itu, berikut beberapa pilihan produk asuransi jiwa dari Allianz yang sering menjadi andalan:
- SmartLink Flexi Account Plus
- SmartLink New Flexi Account
- Smart Life
3. Manulife
Asuransi jiwa di Indonesia selanjutnya adalah Manulife Financial Corporation yang dibawahi oleh penyedia layanan keuangan asal Kanada, dan memiliki jaringan yang sangat kuat di negara Kanada, Asia, dan Amerika Serikat.
Asuransi dari Manulife ini menawarkan berbagai layanan dan produk asuransi jiwa terbaik seperti asuransi jiwa murni, asuransi kesehatan, sampai asuransi dana pensiun.
Manulife menjadi salah satu perusahaan asuransi terbaik di Indonesia yang berjalan sesuai dengan visi dan misi untuk mewujudnya banyak mimi para nasabahnya. Tentu saja, tujuan tersebut agar bisa memberikan layanan yang menunjang kebutuhan hidup dengan baik.
Berikut beberapa pilihan produk asuransi jiwa Manulife yang bisa menjadi pertimbangan Anda:
- Asuransi Jiwa Seumur Hidup
- Asuransi Jiwa Proteksi Berjangka
Akhir Kata
Itulah 3 asuransi jiwa di Indonesia terbaik yang dapat memberikan perlindungan finansial serta kesehatan untuk Anda. Namun, Anda juga bisa cek asuransi online terbaik di sini untuk melihat rekomendasi produk asuransi jiwa lainnya.